Minggu, 06 Juli 2014

Amniah

Posted by Unknown  |  at  21.26



1.      Apa itu amniah? Mengapa amniah dibutuhkan dalam dakwah?
2.      Jelaskan dakwah dari segi kaderisasi, syiar, politik, dan akademi profetik?
Amniah berdasarkan etimologi berasal dari bahasa arab amaanah yang berarti sesuatu yang bersifat tsiqoh (kepercayaan), kejujuran, dan loyalitas. Dalam amniah dapat diilhami beberapa hal yang dipandang sebagai unsur pokok di mana sangat mempengaruhi kualitas amniah itu sendiri. Beberapa unsur pokok tersebut antara lain adalah :
1.      Kepercayaan
2.      Ketegasan & Loyalitas
3.      Kejujuran
4.      Memperjuangkan haq (kebenaran)
5.      Menjaga keluhuran akhlak
Jika dilihat berdasarkan unsur pokok amniah, tentulah ia menjadi pondasi utama yang sangat mempengaruhi proses dalam kinerja dakwah. Jika dijabarkan lebih lanjut, maka kita dapat melihat betapa pentinganya peran sebuah amniah dalam dakwah…
1.      Kepercayaan, bagaimana sebuah dakwah dapat berjalan dengan baik apabila tidak terbangun sebuah kepercayaan baik antara qiyadah dengan jundiyahnya ataupun sebaliknya. Sebuah kepercayaan dalam dakwah akan dapat membentuk sebuah sinergitas dan kesatuan dan menghasilkan kesolidan, yang mana dengan kesolidan ini akan menciptakan satu visi, misi, dengan kerjasama yang terarah dan baik sehingga menghasilkan sebuah kemenangan dakwah yang gemilang khususnya di kampus FISIP merah ini.
2.      Ketegasan, merupakan faktor pendukung kelancaran dalam menjalankan program kerja yang berkaitan erat dalam menjaga sebuah loyalitas. Sehingga, ketegasan sangat dibutuhkan untuk mengikat kesatuan kerja antara qiyadah dan jundiyahnya.
3.      Kejujuran, merupakan sebuah pondasi yang sangat potensial dalam amniah. Kejujuran juga dapat dimaksudkan untuk menjaga kerahasiaan dalam sebuah kinerja dakwah. Jika kerahasiaan tidak dapat dijaga maka lunturlah kejujuran itu dan jika sebuah kejujuran tidak dapat ditegakkan, maka lunturlah amniah itu.
4.      Memperjuangkan haq, merupakan salah satu tujuan dakwah dan suara keadilan yang dibangun dalam pondasi amniah.
5.      Menjaga keluhuran akhlak, merupakan sesuatu yang mutlak ada dalam amniah. Karena dengan menjaga keluhuran akhlak, maka pelaksanaan amniah pun akan dapat terlaksana dengan baik. Secara umum dapat dikatakan bahwa, akhlak menjadi watak amniah itu sendiri. Jika akhlak seseorang baik maka amniahnya dapat terlaksana dengan baik begitupula dengan dakwah yang dijalankannya. Sedangkan jika akhlak seseorang buruk maka amniahnya tidak dapat terlaksana begitupula dengan dakwah yang dijalankannya.
Dakwah sendiri dapat diartikan sebagai sebuah ajakan kepada jalan Allah SWT dengan hikmah dan pengajaran yang baik agar terhindar dari kesesatan dan kejahiliyahan menuju cahaya islam dengan bersandar pada Al-Qur’an dan Sunnah. Secara umum, dakwah dapat dilakukan dalam berbagai aspek, baik dari aspek kaderisasi, syiar, politik, maupun akademi profetik. Dakwah juga dapat dilakukan secara luas, kapanpun dan di manapun. Sedangkan, yang menjadi kekhususan dari dakwah di beberapa aspek tsb adalah bagaimana metode dan proses dakwah yang dijalankan.
Dakwah dari segi kaderisasi misalnya, lebih bersifat 1)perekrutan, 2)pembentukan melalui pembinaan dan pembekalan yang dapat dilakukan dengan mentoring, seminar, rihlah, mabit, daurah, ta’lim (kajian), dan mukhayyam (kemping); 3)penyediaan ladang amal, 4)pemantauan dan 5)penyiapan subjek kaderisasi.
Sedangkan dakwah dari segi syiar dapat dikategorikan ke dalam media event dan media non-event. Media event meliputi event-event besar yang bertujuan untuk menyampaikan dakwah secara lebih luas dan menyeluruh dengan mengadakan kajian, seminar, festival dan agenda lainnya. Sedangkan, untuk media non-event meliputi penyampaian dakwah di berbagai media sosial seperti blog, facebook, twitter, atau menghasilkan karya tulis dakwah seperti bulletin, madding, selebaran/brosur, dll.
Sedangkan dakwah dari segi politik lebih berifat dinamis dan kompetitif. Mengapa demikian? Karena politik merupakan suatu sarana yang dapat mempengaruhi ataupun menghasilkan suatu kebijakan besar. Jika dalam kaderisasi dan syiar lebih cenderung mendakwahi individu atau kelompok, maka dakwah dari segi politik lebih cenderung mempengaruhi suatu entitas yang lebih besar, bahkan suatu negara. M. Natsir misalnya, seorang politisi sekaligus tokoh dakwah merupakan salah seorang yang berperan besar untuk memperjuangkan nilai-nilai islam dalam kehidupan bernegara. Sebagaimana yang disampaikan beliau dalam bukunya “Agama dan Negara, Falsafah dan Perjuangan Islam”, beliau berupaya untuk menegakkan cita-cita politik yang ideal dengan merangkul semua kekuatan untuk membangun asas kebudayaan Islam yang mendasar. Agar suatu dakwah dapat tersampaikan dalam persaingan politik global, dakwah haruslah disesuaikan dengan medan dakwah dan kemudian harus mampu bersaingan untuk masuk ke dalam medan dakwah tersebut. Barulah suatu dakwah dapat tersampaikan dan diterima secara luas melalui kebijakan-kebijakan di medan politik yang telah ‘terkontaminasi oleh para kader dakwah’ yang bertujuan untuk amar ma’ruf nahi munkar. Sepertihalnya, kebijakan pengharaman merokok di Padang Panjang dan kewajiban menggunakan jilbab di Aceh. Dan kebijakan-kebijakan politik lainnya yang bertemakan dakwah.
Dakwah dari segi akademi profetik lebih cenderung mengedepankan metode dakwah sirah nabawiyah yang didasarkan pada sejarah kenabian dan sunnah. Akademi profetik dapat dijadikan sebagai pedoman dalam menjalankan dakwah, sebagaimana metode tarbiyah yang dilakukan oleh Rasulullah SAW kepada para sahabat. Firman Allah dalam QS. An-Nahl : 125, yang artinya “Serulah (manusia) kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah, dan pengajaran yang baik, dan berdebatlah dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu, Dialah yang lebih mengetahui siapa yang sesat dari Jalan-Nya dan Dialah yang lebih mengetahui siapa yang mendapat petunjuk.”


Tagged as:
About the Author

Write admin description here..

0 komentar:

Terimakasih... Semoga bermanfaat :)

Diberdayakan oleh Blogger.

Followers

Total Tayangan Halaman

Pages - Menu

Flickr Images

Popular Posts

About

Flickr Gallery

Popular Posts

back to top